Tips Edit dan Memotret Dengan Kamera InfraRed

Artikel ini khusus bagi pemula yang baru belajar memakai kamera IR atau InfraRed. Sebagai pemula dalam fotografi infra merah atau false color, ingin rasanya berbagi pengalaman dengan rekan-rekan fotografer dalam hal cara olah foto infraRed mudah-mudahan bisa dipahami dan bermanfaat.

Tips Olah Foto InfraRed

Cara edit foto infrared/IR yang kami tulis ini hasil foto menggunakan kamera InfraRed V9.8 buatan Harlim dan menambah filter berwarna merah di depan lensa. Sama seperti motret menggunakan kamera normal, saat memotret menggunakan kamera oprekan InfraRed setingan white balance menjadi hal terpenting.

Penulis sendiri lebih sering menggunakan preset WB atau WB Custom. Baca artikel cara melakukan preset white balance yang sudah kami tulis sebelumnya. Berdasarkan pengalaman penulis, melakukan preset WB tidak harus warna netral seperti aturan pada kamera normal. Dan selalu menggunakan format RAW agar mempermudah preset WB ulang di komputer.

Tips Olah Foto InfraRed untuk Pemula

1. Buka file foto IR yang ingin di edit, kemudian lakukan duplicate layer (CTRL+J)

Tips Olah Foto InfraRed Duplicate Layer
Pada foto contoh di atas melakukan preset WB di area titik warna hitam yang kami beri tanda lingkaran merah saat proses convert dr file RAW ke JPEG menggunakan software pengolah file RAW. Saat melakukan preset WB perlu diperhatikan perbedaan warna yang dihasilkan. Penentuan White Balance adalah elemen sangat penting dlm fotografi digital krn di situ kita menentukan warna foto kita. Foto di atas setelah preset WB di area tersebut menghasilkan perbedaan warna antara daun dan langit.

2. Di layer foto hasil duplicate, kemudian lakukan proses mengubah warna langit yang masih berwarna kecoklatan menggunakan fasilitas menu CHANNEL MIXER (Image-adjusments-channel mixer)

Tips Olah Foto InfraRed Channel Mixer

 

    • Pada “Output Channel” Red: ubah angka 100 pada source channels red menjadi 0 dan ubah angka 0 pada source channels blue menjadi 100.
    • Pada “Output Channel” Blue: Ubah angka 0 pada source channels red menjadi angka 100, dan Ubah angka 100 pada source channels blue menjadi 0.

Dengan hanya mengubah 2 output channel red dan blue, warna langit yang tadinya kecoklatan sudah berubah menjadi warna biru putih sesuai warna langit pada umumnya. Begitu juga warna tanah yang tadinya agak kecoklatan sudah berubah ke abu-abuan.

3. Sampai step nomer 2, foto IR sebenarnya sudah jadi, tinggal menyesuaikan warna daun yang masih kekuning-kuningan. Jika masih ingin mengubah warna daun gunakan menu HUE/SATURATION (Image-adjusments-hue/saturation) atau CTRL+U.

Tips Olah Foto InfraRed Hue:Saturation

 Pilih yellows kemudian geser nilai HUE sampai mendapatkan warna yang diinginkan. Pada contoh HUE diubah menjadi +17 dan saturation menjadi +10 untuk mendapatkan warna daun hijau.

Bagaimana mudah bukan ? untuk tips olah foto InfraRed model juga kurang lebih seperti ini. Dalam memotret menggunakan kamera IR kunci utama adalah preset WB. Tips preset WB kamera InfraRed di lokasi pemotretan, usahakan kamera langsung terkena cahaya. Jadi meskipun cuaca lagi panas, usahakan jangan sambil berteduh saat melakukan preset WB.

Mudah-mudahan Step by step olah foto IR untuk pemula ini bisa berguna bagi Anda. Jika ada tambahan atau pertanyaan silahkan gunakan form komentar/diskusi dibawah ini. Jika tulisan ini bermanfaat sebarkan tulisan ini. Selamat mencoba !

Tips Edit dan Memotret Dengan Kamera InfraRed |Lensa Kita |4.5 |